Google Adsense Meluncurkan Unit Iklan "Expandable Ads"

Minggu, 10 Mei 2009


Hari ini, melalui blog resminya, Google Adsense mengumumkan peluncuran format iklan baru "expandable ads". Seperti namanya, unit iklan ini merupakan format iklan yang bisa membuka/membesar jika di-klik oleh pengunjung blog Anda. Di dalam unit iklan ini nantinya akan muncul iklan interaktif semacam pop-up berupa trailer film, klip video game, atau display produk.

Seperti unit iklan Adsense yang lain, "expandable ads" juga berbasis CPC (cost-per-click) dan CPM (cost-per-impression). Bedanya, untuk yang berbasis CPC, perhitungan komisi dilakukan hanya jika pengunjung blog Anda benar-benar telah mengunjungi situs yang diiklankan di dalam unit iklan ini dan tidak sekedar meng-klik iklannya saja.

Awalnya, Google Adsense menyatakan bahwa unit iklan ini hanya bisa ditampilkan oleh publisher Adsense yang tinggal di Amerika Utara dan Eropa, serta untuk blog berbahasa Belanda, Inggris, Perancis, Jerman Itali, Portugis dan Spanyol. Selain itu tidak bisa. :(

Namun belakangan, kebijakan ini diralat kembali oleh Google Adsense. Artinya, semua publisher Adsense bisa menampilkan iklan "expandable ads". Hanya saja, untuk saat ini, uji coba unit iklan baru ini hanya diberikan kepada publisher dari Amerika Serikat yang telah dipilih oleh Tim Google Adsense.

Jadi, untuk kita yang tinggal di Indonesia, sementara sepertinya masih harus bersabar menunggu giliran. Semoga saja tidak terlalu lama lagi Google Adsense akan membuka penggunaan jenis iklan baru ini untuk semua publisher internasional.

Labels: